Home / Riau / Hasil Pleno KPUD Rohil, Afrizal-Sulaiman Pemenang Pilkada

Hasil Pleno KPUD Rohil, Afrizal-Sulaiman Pemenang Pilkada

Rohil, SB – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Rokan Hilir menetapkan pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati Afrizal – Sulaiman (AMAN) dari nomor urut 4 sebagai pemenang Pilkada pada 9 Desember 2020 kemarin.

Teks foto: Ketua Komisioner KPU Rokan Hilir, Supriyanto menyerahlan salinan hasil rekapitulasi Pilkada Rohil kepada masing masing saksi paslon.

Hal itu terungkap setelah Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Rokan Hilir menggelar sidang pleno terbuka di tingkat kabupaten dari delapan belas kecamatan se Kabupaten Rokan Hillir.

Sidang pleno yang digelsr berlangsung selama dua hari sejak hari Senin tanggal 15 sampai 16 Desember, diselenggarakan di Kantor KPU setempat di Jalan Kecamatan, Kecamatan Bangko, Rabu 16 Desember 2020, hingga malam.

Dari akhir hasil pleno rekapitulasi yang digelar oleh pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyatakan pasangan calon (paslon) Afrizal – Sulaiman memperoleh suara terbanyak yakni 94.515 suara.

Kemudian disusul oleh pasangan calon (paslon) dari petahana Suyatno – Jamiludin (SUDIN) dengan nomor urut 2 sebanyak 85.059 suara.

Sedangkan pasangan calon (paslon) dari nomor urut 3 yaitu Asri Auzar – Fuad Ahmad (AHAD) mendapatkan 76.521 suara. Pasangan (CAMAR) Cutra Andika – M Rafik sebanyak 19.831 suara.

Demikian hal itu disampaikan oleh Komisioner Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Rokan Hilir, Eka Murlan, sesuai dengan berita acara hasil pleno rekapitulasi, dihadiri para saksi dari masing-masing pasangan calon.

Sidang pleno rekapitulasi Pilkada 9 Desember 2020 tersebut juga dihadiri oleh Kapolres Rokan Hilir AKBP Nurhadi Ismanto, SH.SIK, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kesbangpol serta jajaran PPK.

“Adapun suara yang sah sebanyak 275926. Kemudian suara tidak sah sebanyak 5319. Total suara sebanyak 281245,” sebut Eka Murlan.

Supriyanto, SPI.Msi selaku Ketua Komisioner KPU dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak turut mensukseskan Pilkada sehingga Pilkada 9 Desember 2020 berlangsung tertib dan lancar.

Menurutnya kesuksesan pelaksanaan Pilkada 9 Desember 2020 yang digelar tidak terlepas dari peran serta dari semua pihak dan seluruh element masyarakat.

Dari masing-masing saksi dari seluruh pasangan calon dari nomor urut 1, 2,3 dan 4 sepakat mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak dan seluruh element masyarakat atas terlaksananya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Rokan Hilir pada tanggal 9 Desember 2020.

Pasca pelaksanaan Pilkada mengajak seluruh pihak pihak untuk kembali bersatu untuk membangun Kabupaten Rokan Hilir yang lebih baik.

“Alhamdulillah sampai saat ini semuanya berjalan lancar, baik tak ada gangguan apapun,” kata Agus.

Sementara itu Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Rohil, Syahyuri SHI turut memberikan apresiasi kepada seluruh pihak penyelenggara maupun peserta Pilkada berjalan dengan baik tanpa ada persoalan yang menonjol.

Menurutnya Syahrury siapa pun pemenang Pilkada pada 9 Desember 2020 yang digelar merupakan putra terbaik pilihan rakyat sehingga diharapkan nantinya dapat memberikan kontribusi yang terbaik bagi Kabupaten Rokan Hilir.

Pleno ditutup dengan penyerahan salinan hasil pleno kepada seluruh saksi dari masing-masing pasangan calon. (Man/Gond)

Tinggalkan Balasan