Home / Anambas / Pangkalan I Mangkai, Anambas Lepaskan Ribuan Tukik ke Laut

Pangkalan I Mangkai, Anambas Lepaskan Ribuan Tukik ke Laut

Tukik yang akan dilepaskan

Suarabirokrasi.com, Anambas,- Pelepasan 1700 ekor tukik (anak penyu-red) di Kabupaten Kepulauan Anambas (KKa) berlangsung di dua lokasi pantai, pada hari rabu (17/8/2022).

Sebanyak 700 ekor tukik dilepaskan di Pangkalan I Mangkai, dan sebanyak 1000 ekor tukik dilepaskan di Pangkalan II Teluk Ubi, Desa Sunggak, Kecamatan Jemaja Barat, Kabupaten Kepulauan Anambas.

Pelepasan tukik ini dilakukan Komandan Pangkalan I Mangkai, Letda laut (S) Natiyus Wijaya bersama Perwakilan DKP Anambas, Ronal dan perwakilan Danramil, Polsek dan dihadiri Camat Jemaja Barat kabupaten, serta perwakilan kepala desa, Satpol PP.

Pelepasan tukik ini, direncanakan akan berlangsung hingga beberapa bulan ke depan,

“Kemungkinan beberapa bulan kemudian akan ada pelepasan lagi,’ terang M. Yunus yang saat itu sedang bertugas menjaga Pangkalan II Teluk ubi.

Ratusan anak penyu atau tukik menuju laut

Lanjut M. Yunus. Pelepasan tukik sudah di mulai sejak bulan April tahun 2022 ini.

“Pelepasan ini mulai dari bulan 4 yang lalu, mudahan-mudahan pangkalan 1 dan pangkalan 2 rutin dua bulan sekali melakukan pelepasan, karena masa Tukik ini mulai pengeraman hingga menetas berkisar 40 sampai 50 Hari,”terang Yunus

Penulis & Fhoto : Hosnaini / Istimewa

Editor : Edy Manto

Tinggalkan Balasan