Home / Batam / Pengawas Sekolah Dikoordinasikan Untuk Memahami Kebijakan Disdik Kepri Tahun 2022

Pengawas Sekolah Dikoordinasikan Untuk Memahami Kebijakan Disdik Kepri Tahun 2022

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau, Andi Agung memberikan sambutan pelaksanaan kegiatan Rakor Pengawas Sekolah, 14 maret 2022, di hotel Ibis Batam

Suarabirokrasi.com – Kepri,- Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) melakukan Rapat Kordinasi (rakor) pengawas se Provinsi Kepri selama dua Hari, sejak tanggal 14 sd 15 maret 2022 di hotel Ibis Batam.

Rakor Pengawas tahun ini dibuka secara resmi oleh Wakil gubernur Kepri Hj Marlin Agustina.

Wakil Gubernur Kepri Hj Marlin Agustina saat pembukaan menyampaikan pentingnya pengawasan di dalam pembangunan dunia pendidikan. Dirinya berharap agar kegiatan ini, terlaksana secara berkelanjutan hingga para Pengawas memiliki kompetensi hingga ke tingkat mahir.

“Pengawasan ini penting, bagaimana kita mengawasi sekolah itu, bisa berjalan sesuai aturannya”,ujar Hj Marlin Agustina.

Marlin Agustina menambahkan pengalamannya yang sering berdialog dengan guru dan kepala sekolah yang ada di Kepri, terkait apa yang menjadi keperluan untuk meningkatkan mutu di dunia pendidikan Kepri.

Wakil Gubernur Provinsi Kepri Hj Marlin Agustina saat menerima menerima sekapur sirih

Selanjutnya. Pada saat pembukaan Rakor, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepri. Dr. Andi Agung, SE.,M.M turut menyampaikan pesan dan tujuan pada Rakor bertema “peningkatan kompetensi pengawas dalam paradigma baru di era digitalisasi ini mengatakan, tujuan Rakor untuk menjalin komunikasi” ini.

“Tujuan Rakor ini untuk menjalin komunikasi yang efektif, menciptakan persamaan pandangan, persepsi, pemahaman terhadap tugas dan tanggung jawab pengawas sekolah, menghasilkan kesepakatan bersama dalam mensukseskan pelaksanaan desentralisasi pendidikan.”Ungkap Andi Agung.

Dirinya juga mengharapkan agar para Pengawas sekolah memahami program kebijakan dinas pendidikan di tahun 2022 untuk membangun dunia pendidikan di Provinsi Kepulauan Riau.

 

“Diharapkan pengawas sekolah memahami kebijakan Dinas Pendidikan beserta seluruh program dan kegiatan tahun 2022, yang akan dilaksanakan dalam rangka pembangunan pendidikan di Provinsi Kepri”,harap Andi Agung.

Penulis : Edy
Sumber & Fhoto : Disdik kepri

Tinggalkan Balasan