Home / Tanjungpinang / Amalkan Ajaran Nabi Muhammad, Paguyuban Pasundan Kota Tanjungpinang Santuni Anak Yatim
Pengurus Paguyuban Pasundan Kota Tanjungpinang berfoto bersama anak yatim di pesantren

Amalkan Ajaran Nabi Muhammad, Paguyuban Pasundan Kota Tanjungpinang Santuni Anak Yatim

Pengurus Paguyuban Pasundan Kota Tanjungpinang berfoto bersama anak yatim di Pondok Pesantren Faizul Barrul Ikram, Kampung Kelam Pagi, Dompak-Tanjungpinang, pada hari Sabtu, 23 April 2022.

Suarabirokrasi.com-Tanjungpinang,- Paguyuban Pasundan Kota Tanjungpinang terus berupaya menjalankan amanah ajaran Baginda Nabi Muhammad Saw untuk selalu mencintai anak Yatim, salah satunya dengan menyantuni anak yatim-piatu.

Pengurus paguyuban meyakini bahwa ajaran Rasulullah SAW untuk menyantuni anak yatim-piatu merupakan bentuk kedekatan dengan Rasulullah di surga seperti kedekatan dua buah jari, antara jari tengah dan telunjuk.

Ungkapan ini disampaikan oleh tokoh Mojang Pasundan (Tokoh Muda Pasundan) Eny Monic saat menyalurkan bantuan kepada anak Yatim Piatu di Yayasan Pondok Pesantren Faizul Barrul Ikram, Kampung Kelam Pagi, Dompak-Tanjungpinang, pada hari Sabtu, 23 April 2022.

Dirinya menyampaikan bahwa amalan menyantuni anak yatim sepatutnya dilakukan tidak hanya di bulan Ramadhan, tetapi juga dalam keseharian kehidupan umat.

“Menyantuni anak yatim-piatu, tidak cukup hanya menjelang ramadhan dan hari tertentu saja. Baiklah kiranya kita santuni sebagai mana kita menghidupi, menyantuni dan menyayangi diri kita sendiri.” Pesan jelas Tèh Eny Monic Tokoh Mojang Pasundan

Kegiatan ini diisi juga dengan pemberian Tausiyah yang disampaikan oleh Al Mukarom Al Ustad Ajengan Sidik. Dirinya mengungkapkan bahwa bulan Ramadhan merupakan bulan baik untuk bersedekah.

Ustad Ajengan Sidik juga menyampaikan bahwa tujuan dari Bakti Sosial (Baksos) ini untuk berbagi cinta dengan sesama.

“Zakat, infak serta sodaqoh merupakan amaliah yang selalu digalakkan di bulan Suci Ramadhan.”kata Ustad Ajengan Sidik.

Dirinya berharap. Melalui kegiatan berbagi, akan memperkuat persaudaraan masyarakat Indonesia dan juga para pemberi bantuan menerima Ridho dari Allah melalui terkabulnya Doa.

“Kita semua mengharapkan Ridho Allah. Semoga apa yang dicita-cita kan dapat terwujud dan dikabulkan Nya do’a-do’a bapak dan ibu semua,”harapnya.

Kunjungan ini disambut baik oleh pengurus dan pengasuh Pondok Pesantren Faizul Barrul Ikram, Haji Sumarno S.S.Pdi. Dirinya berterima kasih atas bantuan dan perhatian yang diberikan oleh Paguyuban Pasundan Kota Tanjungpinang terhadap kehidupan anak yatim piatu.

“Saya apresiasi yang tinggi dan mengucap terima kasih untuk seluruh Pengurus Paguyuban Pasundan Kota Tanjungpinang yang sudah berpartisipasi dalam acara ini. Semoga keluarga besar paguyuban pasundan mendapatkan pahala yang terbaik dari Allah SWT”ucap harap Haji Sumarno S.S.Pdi.

Pada kesempatan itu, pengurus Paguyuban Pasundan Kota Tanjungpinang menyampaikan bahwa terselenggara bantuan ini atas dukungan uluran tangan dermawan Dharma Bhakti anggota Keluarga Besar Paguyuban Pasundan Kota Tanjungpinang.

Penyerahan bantuan turut dihadiri oleh Kang Ellon Boga Rasa dan Abdurachman (Kang Obet-sapaan akrab-red). Tampak kegiatan berlangsung dengan suasana akrab dan penuh rasa kekeluargaan.

Penulis : Edy
Fhoto : istimewa

About Redaksisuarabirokrasi

Check Also

Diskusi Gemas Tanjungpinang – Bintan Bersama Aunur Rafiq Untuk Kemajuan Kepri

Suarabirokrasi.com, Tanjungpinang, – Pertemuan Gerakan Elemen Masyarakat Sejahtera (Gemas) Tanjungpinang – Bintan bersama calon Wakil …

Tinggalkan Balasan