Home / Bintan / Menyambut HBP ke 61, Lapas Kelas IIA Tanjungpinang Ikuti Persiapan IPPAFEST 2025

Menyambut HBP ke 61, Lapas Kelas IIA Tanjungpinang Ikuti Persiapan IPPAFEST 2025

SB, Bintan,- Kepala Lapas Kelas IIA Tanjungpinang, Untung Cahyo Sidharto, didampingi Kasi Giatja, Dedy Win Hernadi dan jajaran mengikuti Rapat Persiapan Indonesia Prison Performance Art Festival (IPPAFest) 2025 Secara Daring di Ruang Kalapas, Rabu (09/04/2025).

Acara ini dilaksanakan dalam rangka Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-61 Tahun 2025. Kegiatan ini dipimpin oleh Kepala Kantor Wilayah Ditjen Pemasyarakatan Kepulauan Riau, Aris Munandar. Acara tersebut direncanakan akan diadakan terpusat di Lapangan Benteng Pasar Baru, Sawah Besar Jakarta Pusat pada tanggal 21-23 April 2025 mendatang.

Mulai dari konsep hingga teknis kegiatan dibahas dalam rapat ini yang meliputi waktu pelaksanaan, tempat kegiatan, peserta kegiatan, dan pameran. Indonesia Prison Performance Art Festival (IPPAFest) 2025 tersebut merupakan ajang strategis untuk menampilkan hasil pembinaan seni dan kreativitas warga binaan kepada masyarakat luas.

Dalam hal ini, Kalapas menegaskan siap mendukung seluruh kegiatan yang diadakan oleh Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan serta mendukung penuh kegiatan IPPAFeast 2025.

About Redaksisuarabirokrasi

Check Also

WBP Lapas Kelas IIA Tanjungpinang Ikuti Ibadah Jum’at Agung Bersama Yayasan Pelayanan Kasih Bethesda

SB, Bintan,- Warga binaan Kristiani di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tanjungpinang mengikuti ibadah Jumat Agung …

Tinggalkan Balasan