Home / Tanjungpinang / Kalapas Kelas IIA Tanjungpinang Hadiri Muswil IPKEMINDO Kepulauan Riau

Kalapas Kelas IIA Tanjungpinang Hadiri Muswil IPKEMINDO Kepulauan Riau

SB, Bintan (18/03) – Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tanjungpinang, Untung Cahyo Sidharto, beserta jajaran struktural mengikuti secara langsung Musyawarah Wilayah (Muswil) Dewan Pengurus Wilayah (DWP) Ikatan Pembimbing Kemasyarakatan Indonesia (IPKEMINDO) Kepulauan Riau, di Aula Ismail Saleh, Kantor Wilayah Hukum Kepulauan Riau, Selasa (18/03/2025).

 

Ikatan Pembimbing Kemasyarakatan Indonesia (IPKEMINDO) merupakan organisasi Profesi bagi para Pembimbing Kemasyarakatan (PK) dan Asisten Pembimbing Pemasyarakatan (APK) untuk berbagi informasi dalam pelaksanaan tugas. Melalui UU No 22 Tahun 2022 tentang Pemasyarakatan, diberikan kewenangan yang lebih luas kepada PK untuk terlibat dalam sistem peradilan pidana yang dimulai dari Pra Adjudikasi, Adjudikasi, dan Post Adjudikasi.

Diharapkan pelaksanaan muswil ini dapat menjunjung tinggi kode etik dan asas musyawarah untuk mencapai mufakat demi IPKEMINDO Kepulauan Riau yang semakin maju dan bermanfaat demi kemajuan Pemasyarakatan.

Editor: Edy
Sumber : LpsIITpi

About Redaksisuarabirokrasi

Check Also

Walikota Lis Darmansyah Pimpin Rakor Hasil Pemeriksaan LKPD Tahun 2024

SB, Tanjungpinang – Wali Kota Tanjungpinang, H. Lis Darmansyah, S.H., pimpin rapat koordinasi bersama seluruh …

Tinggalkan Balasan