Home / Anambas / Lanal Tarempa Gagalkan Penyelundupan Rokok Ilegal Senilai Rp1,4 Miliar

Lanal Tarempa Gagalkan Penyelundupan Rokok Ilegal Senilai Rp1,4 Miliar

SB, Anambas – Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Tarempa berhasil menggagalkan penyelundupan rokok ilegal di Kepulauan Anambas.

Kasus ini terungkap dalam sebuah operasi yang disaksikan langsung oleh Komandan Lanal Tarempa, Letkol Laut (P) Ari Sukmana, Bupati Anambas Abdul Haris, dan Wakil Bupati Raja Bayu di halaman apel Lanal Tarempa, Rabu (5/2/2025).

Pengungkapan kasus bermula dari laporan masyarakat terkait maraknya peredaran rokok ilegal di beberapa pulau di Kepulauan Anambas. Menindaklanjuti laporan tersebut, tim gabungan TNI AL melakukan penyelidikan dan menyiapkan operasi penindakan.

“Penggagalan penyelundupan ini adalah hasil dari laporan warga. Tim gabungan segera bergerak dan menindaklanjutinya dengan menyiapkan segala sesuatunya,” ujar Danlanal Tarempa, Letkol Laut (P) Ari Sukmana.

Operasi Dilaksanakan

Pada pukul 11.30 WIB, KAL Ambulance bergerak dari Lanal Tarempa menuju Pelabuhan Matak Kecil. Kemudian, pada pukul 13.34 WIB, tim melanjutkan operasi menuju KM Bahtera Nusantara 01, di mana petugas mencurigai adanya truk yang membawa barang ilegal.

Dari operasi tersebut, tim menemukan 221 box rokok ilegal tanpa pita cukai disembunyikan di sebuah truk yang baru tiba di Pelabuhan Roro Palmatak. Total nilai barang yang diamankan diperkirakan mencapai Rp1,4 miliar.

“Kami mengamankan sebuah truk nomor polisi R 9137 QD yang membawa rokok ilegal. Truk tersebut ditemukan di geladak KM Bahtera Nusantara 01 dan saat ini sudah diamankan di Lanudal Matak, sementara barang bukti rokok kami bawa ke Lanal Tarempa,” tambah Ari Sukmana.

Barang bukti rokok non pita cukai yang diamankan Lanal Tarempa

Saat ini, sopir truk yang membawa rokok ilegal masih dalam penyelidikan dan sedang dimintai keterangan.

Dukungan Pemerintah Daerah,

Kasus ini bertepatan dengan kedatangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih ke Kabupaten Kepulauan Anambas setelah dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto di Jakarta beberapa minggu lalu.

Aneng, Bupati kabupaten Kepulauan Anambas,mengapresiasi langkah cepat TNI AL dalam menggagalkan peredaran rokok ilegal ini. Ia menilai tindakan ini sangat menginspirasi dan membantu negara dalam mencegah kerugian akibat penyelundupan barang ilegal.

“Upaya ini sangat menginspirasi. Keberhasilan TNI AL Tarempa dalam menggagalkan penyelundupan rokok ilegal memberikan dampak positif bagi negara dengan mencegah kerugian dari sektor cukai,” ujar Aneng.

Dengan adanya pengungkapan ini, diharapkan aparat dapat terus memperketat pengawasan terhadap peredaran barang ilegal di wilayah Kepulauan Anambas, serta memberikan efek jera bagi para pelaku penyelundupan.ujar Aneng

Sementara itu, Kepala Kantor Bea Cukai Anambas, M. Syukur S., menyatakan bahwa kasus ini akan dilimpahkan ke Tanjung Pinang untuk proses hukum lebih lanjut, mengingat Kantor Bea Cukai di Anambas hanya berfungsi sebagai pelayanan. (Bg)

About Redaksisuarabirokrasi

Check Also

Perubahan Kebijakan Berdampak Berkurangnya Jumlah Penerima BLT-DD Pesisir Timur

SB.com.Anambas – Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (BLT-DD) tahap III Tahun 2025 secara langsung …

Tinggalkan Balasan