Home / Batam / 4 Wisata Pantai di Batam Yang Nyaman Dikunjungi

4 Wisata Pantai di Batam Yang Nyaman Dikunjungi

Suarabirokrasi.com,- Sebagai daerah kepulauan, Kepulauan Riau memiliki banyak tempat wisata pantai yang menyajikan keindahan alam laut yang eksotis, murah dan nyaman bagi pengunjung. Salah satunya ketika anda berkunjung ke Kota Batam.

Kota ini memiliki banyak pantai yang indah dan sudah dikelola dengan baik until memberikan kenyamanan kepada para pengunjung lokal, regional dan manca negara.

1. Pantai Nongsa

Pantai Nongsa berada di Kelurahan Sambau, Kecamatan Nongsa, Kota Batam, Kepulauan Riau.

Akses ke pantai ini, dari Bandara Hang Nadim-Pantai Nongsa, bisa menggunakan kendaraan bermotor.

Harga tiket masuk ke pantai ini juga hanya Rp10 ribu. Para pengunjung dapat mengunjunginya 24 jam.

2. Pantai Melur

Pantai Melur berada di Desa Sijantung, Kecamatan Galang, Kota Batam, Kepulauan Riau.

Untuk sampai ke Pantai ini, para pengunjung dapat menggunakan kendaraan bermotor arah ke Pulau Galang melalui jembatan Barelang menuju Pantai Melur.

Disini para pengunjung dapat menikmati suasana pantai sambil bersama foto, bermain pasir dan ombak serta menikmati kuliner.

3. Pantai Marina

Pantai Marina berada di Kawasan Marina Water Front City, Jalan KH Ahmad Dahlan, Kelurahan Tanjung Riau, Kecamatan Sekupang, Kota Batam, Kepulauan Riau.

Para pengunjung dapat mengunjunginya menggunakan kendaraan bermotor roda dua maupun roda empat.

Harga masuk ke pantai ini juga terbilang murah, hanya  Rp6.000 dan dibuka sejak jam : 07.00 hingga 17.00 WIB

4. Pantai Reviola

Pantai ini berlokasi di Pulau Galang, Kota Batam. Dari Kota Batam ke pantai ini, bisa dengan menggunakan kendaraan bermotor selama 1 jam perjalanan.

Harga masuk ke lokasi pantai Reviola hanya Rp.10 ribu/orang. Di sana para pengunjung dapat memanjakan diri dengan berjalan disepanjang garis pantai sepanjang 700 meter, atau berenang.

Selain itu, pengelola juga menyediakan fasilitas yang dapat disewa para pengunjung, yaitu bermain Banana Boat ataupun Camping ditengah alam pantai.

Untuk lebih detailnya. Sebelum melakukan perjalanan, anda dapat meninjau lokasi-lokasi pantai ini menggunakan Google Map, agar tidak tersesat. Yuk Berlibur!

Advertorial
Didukung : Dispar Kepri

Tinggalkan Balasan