Aceh Tamiang, SB – Tumpukan sampah yang menggunung terjadi semenjak siang hari tak kunjung diangkut oleh Petugas Dinas Kebersihan di Pasar Pagi Kota Kualasimpang, tepatnya di Jalan Exs Sekolah Dasar Negeri Tiga Kota Kualasimpang menjadi keluhan dan tidak nyaman bagi pengendara serta pedagang yang berada di sekitar lokasi.

Amatan suarabirokrasi.com, Rabu (6/1/2021) Sore, sampah yang menumpuk hingga keluar ke badan jalan mengakibatkan timbulnya kemacetan arus Lalulintas serta aroma bau busuk yang menusuk hidung pedagang dan warga yang melintasi di jalan itu seperti diungkapkan oleh pedagang martabak, Kiki (40). Ia terpaksa bertahan menahan bau sampah yang menyeruak dari tumpukan sampah demi dagangannya.
“Ini sampah dari semenjak sekitar Pukul 10:30 siang tadi mulai menumpuk setelah Mobil Dinas Kebersihan membawa tong sampah yang biasa ditaruh di tumpukan sampah itu, sebenarnya saya sudah tidak tahan dengan baunya, tapi mau ngak mau tetap bertahan bang demi cari makan” ungkap Kiki.
Dilokasi serupa, Efendi dan Joko Susilo, sebagai petugas kebersihan dari Dinas Lingkungan Hidup Pemerintahan Daerah Aceh Tamiang, saat di wawancarai diakuinya sudah beberapa kali menghubungi dan melaporkan ke Kasi Kebersihan.
“Kami sudah semenjak pukul 17:00 setelah shalat Ashar tadi sudah kemari untuk mengangkut sampah sampah ini karena kebetulan jadwal kami dari sore hingga malam hari, ternyata sampai kemari tong sampah sudah tidak ada dan setelah kami hubungi ke kantor dikatakan bahwa truknya rusak dan sedang diperbaiki,” kata Efendi yang turut dianggukkan Joko Susilo.
Menurut Efendi, truk sampah milik Dinas Lingkungan Hidup semuanya ada Tiga unit, namun ketiganya dalam kondisi rusak.
“Yang Dua rusak Jeck Katrolnya dan yang Satunya lagi rusak Klosnya kata kasi kebersihan tadi sewaktu dihubungi, saya dan Joko tadi sudah membahas untuk solusinya, kalau nantinya truknya belum siap juga kami akan cari mobil Dum Truck untuk mengangkut sampah sampah ini, masalah biaya sewa Dum Truknya kami akan patungan dari pada kami nantinya dimaki maki orang,” tandasnya. (Jas.Ms)
Anda harus log masuk untuk menerbitkan komentar.