Site icon Suara Birokrasi

Dandim 0209/LB : Kesehatan Anak Sangat Penting di Tengah Pandemi Ini

Teks foto: Dandim 0209/LB Letkol Inf Asrul Kurniawan Harahap, SE, M.tr (Han) bersama unsur Muspida, saat menghadiri kegiatan Hari Anak Nasional di Tugu Adipura Rantauprapat. (ist)

Labuhanbatu, SB – Ditengah pandemi Covid-19 saat ini, kesehatan anak sangat penting dan menjadi hal yang paling utama untuk dijaga. Maka dari itu, perlunya pengawasan ekstra sebagai upaya pencegahan.

Demikian dikemukakan Komandan Kodim 0209/LB Letkol Inf Asrul Kurniawan Harahap, S.E. M.Tr (Han), kepada wartawan, disela-sela menghadiri Peringatan Hari Anak Nasional di Tugu Adipura Rantauprapat-Labuhanbatu, Sabtu (12/09/2020).

Kata Dandim, anak adalah aset bangsa dan diharapkan nantinya mampu terbangun karakter yang baik, serta menjadi generasi terbaik untuk mewujudkan cita-cita bangsa Indonesia khususnya memajukan kabupaten Labuhanbatu tercinta ini.

“Selamat hari Anak Nasional, seperti temanya, Anak terlindungi Indonesia maju,” ucap Dandim.

Pada momentum ini, Dandim juga mengucapkan selamat kepada pemenang perlombaan yang turut mewarnai Hari Anak Nasional tersebut.

“Teruslah berlatih dan berkarya untuk negeri terutama di Kabupaten Labuhanbatu, jadikan prestasi ini sebagai motivasi meraih hasil yang baik dimasa-masa yang akan datang,” pesannya.

Tampak hadir, Bupati Labuhanbatu, Kasat Binmas AKP Khairul Saleh, Sekda Labuhanbatu Muhammad Yusuf Siagian, Ketua TP-PKK Labuhanbatu, Ketua Persit KCK Cab XXXVI Dim 0209/LB Ny. Ely Novitasari Asrul Harahap, para OPD dan sejumlah undangan lainnya.

( Bede | SB )

Exit mobile version