
Labuhanbatu, SB – Setelah Lebaran sebahagian ummat muslim melakukan Halal bi Halal. Hal ini telah menjadi tradisi bagi masyarakat indonesia.
Kegiatan Halal bi halal inilah yang dilakukan Parsadaan Marga Siregar yang diketuai oleh Zulkarnain Siregar S.Sos didampingi Sekretaris Pamagar H.Hasnan Siregar
Halal bi Halal Parsadaan Marga Siregar (Pamagar) Kabupaten Labuhanbatu, berlangsung di Sopo Godang, Jalan Perisai Kampung Sipirok, Kelurahan Bakaran Batu, Kecamatan Rantau Selatan.(01/07/2018)
H.Ahmad Azhar Siregar S.Pd membuka acara dengan doa, dan dilanjutkan pemberian santunan kepada anak yatim yang diserahkan oleh Zulkarnain Siregar S.Sos
Zulkarnain Siregar dalam pidatonya “halal bi halal dan open house ini untuk meningkatkan tali silaturahmi dan Pamagar ini wadah silaturahmi dengan seluruh anggota dan masyarakat.”
“kita memberi bukan karena kita berlebih namun karena ada yang lebih membutuhkan, dan berbuat kebaikan adalah kewajiban.” ujar Zulkarnain Siregar.
Syarifuddin siregar selaku anggota Pamagar mengatakan, “Dengan acara halal bi halal dan open house ini diharapakan dapat meningkatkan nilai – nilai ukhuwah Islamiah dan mempererat tali silaturahmi kepada seluruh masyarakat Labuhanbatu, dan saya sangat mendukung acara ini.”
Turut hadir dalam halal bi halal dan open house,DPD JPRMI labuhanbatu,KUPAZ (kumpulan pemuda akhir zaman),tokoh masyarakat dan tokoh agama serta masyarakat sekitarnya.(Denny Rizal)
Anda harus log masuk untuk menerbitkan komentar.